Lubuklinggau

Kegiatan Pra TMMD ke 112 Akan Difokuskan Ke Suku Anak Dalam

Musi Rawas, (Radar Silampari) – Rapat kegiatan pelaksanaan pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 112 Tahun 2021 akan segera di laksanakan , Kegiatan TMMD ke-112 ini dilaksanakan di Desa Tambah Asri Kecamatan Tugu Mulyo Kabupaten Musi Rawas . Rabu 2/09/2021

Dalam rapat tersebut, DANDIM 0406 MLM Letkol Inf Erwinsyah Taupan, langsung membuka dan memberikan arahan terkait pelaksanan pra TMMD yang akan dilaksanakan pada 2 september sampai dengan 12 september dan tanggal 13 semptember 2021 akan dibuka kegiatan TMMD ke 112.

Lanjut ” Letkol Inf Erwinsyah Taupan, ia menyampaikan, terkait dengan kegiatan TMMD lokasi nya akan tertuju kepada suku anak dalam yang berada di desa tambah asri kecamatan Tugumulyo yang saat ini masih sangat jauh mengenal dunia luar (moderen).

“Untuk kesehatan saja mereka masih menggunakan ramuan-ramuan, sedangkan untuk makanan mereka saja memakan daging Biawak dagingnya di makan kulitnya di jual,” kata Letkol Inf Erwinsyah Taupan.

Sebenarnya kegiatan ini akan dilaksanakan satu bulan lagi, melihat kondisi cuaca sering hujan jadi kita langsung melakukan pra TMMD. Dan nanti untuk mengawali kegiatan ini kita akan melakukan syukuran dan doa bersama, ujar Letkol Inf Erwinsyah Taupan.

Sementara itu program ini, akan kita maksimalkan untuk membuka badan jalan, gorong-gorong dan jembatan selanjutnya kita juga akan melakukan peletakan batu pertama dalam rangka bedah rumah , serta kita juga akan melaksanakan bedah masjid karena kondisi nya layak untuk di bedah dan renovasi

“Di desa tersebut ada satu masjid yang perlu di bedah dan di renovasi karena kondisi bangunan tersebut dindingnya sudah miring ,dan plapon nya sudah rusak , Maka dari itu saya mengajak perbankan melalui CSR untuk membantu pembangunan masjid tersebut , dengan anggaran kegiatan kurang lebih 120 juta dan ini merupakan diluar program TMMD,” tutur Letkol Inf Erwinsyah Taupan.

Diwaktu yang bersamaan Letkol Inf Erwinsyah Taupan juga menyampaikan dalam kegiatan tersebut nanti nya kita ada kan lomba karya jurnalistik untuk rekan-rekan media.

“Jadi rekan-rekan media dapat berkontribusi dalam kegiatan TMMD yang ke 112 ini ” tutupnya (April/rilis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *