LubuklinggauPendidikan & Budaya

SMKN 4 Lubuklinggau Tambah 2 Jurusan Keahlian

LUBUKLINGGAU (Radar Silampari) – SMK Negeri 4 Kota Lubuklinggau telah melaksanakan Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran  2022-2023. Tahun ini, SMK Negeri 4 Lubuklinggau membuka 5 jurusan, yaitu teknik instalasi listrik, teknik bisnis sepeda motor, perbankan syariah, teknik kimia industri, serta asisten keperawatan.

Kepala SMK Negeri 4 Lubuklinggau Suhar Jendro, M.Pd menyebutkan, pendaftaran ini dimulai pada 9 Mei 2022 sampai dengan 18 Mei 2022. Usai mendaftar langsung seleksi berkas pada 19-21 Mei dan dilanjutkan pengambilan nomor tes pada 23-24 Mei. Setelah itu mengikuti tes potensi akademik pada 25 Mei  dan seleksi minat dan bakat 27-28 Mei.

 “Untuk alur pendaftarannya, siswa bisa datang langsung ke sekolah atau bisa daftar langsung secara online di website http://smkn4-lubuklinggau.sch.id, serta harus print out bukti pendaftaran tersebut. Setelah itu datang ke sekolah melakukan verifikasi berkas dengan membawa bukti pendaftaran dan kelengkapan berkas. Nantinya, mereka juga mendapatkan tanda bukti verifikasi untuk mengikuti tes potensi akademik sesuai dengan jadwal yang ditentukan,” jelas Jendro, Senin (23/5/2022).

Dirinya menyebutkan, tahun ini pihaknya menyiapkan 11 rombel, yakni jurusan teknik bisnis sepeda motor sebanyak 3 rombel.

“Lalu, perbankan syariah sebanyak 2 rombel, teknik instalasi listrik sebanyak 2 rombel, asisten keperawatan sebanyak 2 rombel, serta teknik kimia industri sebanyak 2 rombel,” tutupnya. (April)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *